Kamis, 10 November 2022

Ide bisnis rumahan jualan jus jambu biji

Ide bisnis rumahan jus jambu ini saya dapat dari pengalaman saya pribadi yang mungkin bisa menjadi inspirasi bagi teman-teman sekalian yang bingung ingin mencoba bisnis rumahan apa yang bisa untuk mendapatkan hasil secara harian, berawal dari ada satu pohon jambu biji didepan rumah yang sudah tumbuh semakin besar dan buahnya itu tidak habis-habis dan sering sekali dibagi-bagikan ke tetangga atau sodara, tapi saking banyaknya itu kadang terbuang kalo pas terlalu matang sehingga busuk, nah dari situlah istri saya mencoba membuat jus jambu dan menjualnya dengan cara menitipkan ke tukang sayur keliling, dan alhamdulillah hasilnya sedikit-sedikit bisa laku sekitar 10-15 bungkus perhari.


Karena jambu yang di buat jus itu bukan dari membeli di pasar maka untuk setiap bungkusan memang saya buat agak besar dan berbeda dari yang lain, dan saya juga menjualnya ke pedagang cuma seribu rupiah saja, jadi si penjual sayur keliling tersebut bisa menjualnya lebih mudah, katakanlah mau di jual dengan harga 2000 rupiah juga masih tergolong murah karena bungkusanya memang agak besar dan tidak encer.

Keuntungan dalam menjual jus jambu

dari 1000 rupiah itu jika 15 bungkus bisa habis maka akan mendapatkan 15.000 rupiah setiap harinya, jika di kali 10 hari saja maka bisa mendapatkan uang 150.000 rupiah, jadi lumayan untuk jualan jus jambu, asal menggunakan jambu sendiri dan tanpa membeli, untuk plasik sendiri kita membeli dengan harga 3000 isi 100pcs, jadi masi sangat terjangkau.

ini adalah jambu biji seperti di rumah saya


Bayangkan jika setiap hari bisa menjual dengan harga 2000, nanti biar si penjual sayur mengambil untuk 500 rupiah dan bisa membuat minimal 50 bungkus saja setiap harinya, maka uang yang masuk jika setiap hari habis maka uang yang di dapat bisa 100.000 rupiah, dan jika di kalikan dalam sebulan bisa 3.000.000 rupiah dan ini luar biasa untuk bisnis rumahan.

dan untuk pengembangan dalam usaha bisnis jus jambu ini bisa jangka panjang, misalnya membuat outlet-outlet jus jambu dengan harga 2000an, dengan harga terjangkau di dekat-dekat dengan sekolahan, maka akan bisa lebih itu pendapatanya. mungkin bisa puluhan juta perbulan.

bisa dibuat bungkusan seperti di gambar ini

Buat juga bungkusan yang menarik seperti pada gambar diatas maka akan lebih mudah pembeli mengenali produk jus jambu kita, tentunya dengan kemasan yang maka jus jambu juga akan cepat terjual

jambu mengandung banyak manfaat dan segar

Jambu merupakan buah yang mengandung banyak manfaat, diantaranya adalah menangkal radikal bebas, melancarkan saluran pencernaan, memperkuat daya tahan tubuh dan masih banyak lagi. jadi dari banyak manfaat itu membuat jambu banyak di minati selain dengan rasanya yang segar.

jadi kesimpulan dari penjelasan diatas, buat teman-teman bisa mencoba menanam jambu biji dengan menggunakan bibit unggul sehingga buah yang bagus dan tentunya dapat berbuah secara terus menerus, nah dari jambu sendiri maka kita akan mendapatkan keuntungan penuh, karena untuk jus jambu itu memang bahan bakunya yang mahal itu pada jambunya. jadi teman-teman mulai sekarang bisa menanam pohon jambu biji di halaman atau pekarangan rumah, katakanlah punya 3 pohon saja kalo yang bibitnya bagus insyallah akan berbuah terus, karena jambu biji tidak ada musim saat berbuah.

Artikel Terkait

Comments
0 Comments


EmoticonEmoticon